License

website value

Keblinger

Keblinger

Sabtu, 12 November 2011

Sejarah Denim Bermula di Italia

detail berita

Kini, jins berevolusi menjadi salah satu fashion item lintas generasi yang dikenakan anak-anak hingga orang dewasa. (Foto: Google)
JINS merupakan fashion item tak lekang waktu yang telah terbukti dari usianya yang kini hampir menginjak dua abad. Diciptakan oleh Jacob Davis dan Levi Strauss pada tahun 1873 untuk dikenakan para pekerja tambang Amerika, kini jins berevolusi, menjadi salah satu fashion item lintas generasi yang dikenakan anak-anak hingga orang dewasa. Sejarah jins sebagai celana memang bermula di Amerika, namun bahan pembuat jins, denim, memiliki sejarah yang lebih panjang, kembali ke abad ke-17 di Italia.

Kurator pameran Francois Girbaud yang juga seorang desainer menyebutkan, terdapat cerita sejarah denim di daerah utara Italia. ”Ada sebuah daerah bernama Genoa yang kerap disebut dengan nama Prancis, Genes, di mana di daerah tersebut juga diproduksi bahan kasar dan tebal layaknya denim dan menjadi asal mula nama ‘jeans’,” terang Girbaud.

Namun sayangnya, tidak terdapat catatan lebih lanjut mengenai bagaimana ”jins” dan ”denim” didistribusikan ke seluruh dunia hingga mencapai Amerika. ”Di Inggris tercatat bahan denim sudah digunakan sejak abad ke-17,” papar Girbaud.

Kendati demikian, saat ditanya di mana bahan denim berasal, Girbaud menggelengkan kepala. ”Soal asal jins di Genoa atau Nimes, saya belum punya jawabannya karena dokumen yang terpecah-pecah. Namun satu hal yang pasti, jins sudah ada sejak 1650,” ujar Girbaud.

1 komentar:

Thanks for sharing.. Butuh bahan kain denim berkualitas untuk membuat pakaian?.. Kunjungi toko kain kami dan dapatkan penawaran menarik lainnya.. Regards : Fitinline..

Posting Komentar