Adobe audition merupakan software audio editor yang cukup handal. Dengan menggunakan Adobe audition kita bisa mengatur key atau nada sebuah lagu atau vokal. Jadi dengan mengatur sedemikian hingga kita bisa mendapatkan nada lagu yang sesuai dengan keinginan. Sebagai contoh jika kita ingin latihan karaokean dan kemudian menggabungkan vokal kita ke lagu, maka dengan mengatur nada atau key suara kita bisa menyesuaikan dengan suara aslinya. Cukup menarik bukan ? Bagiamana caranya ? Silahkan simak terus artikel berikut.
Tetapi sebelumnya, bagi yang masih bingung apa sih itu key? key merupakan fitur yang umumnya terdapat dalam karaoke box atau built in pada DVD player dan komputer. Key bisa menyesuaikan nada dengan kemampuan suara sehingga anda bisa menyanyikan lagunya dengan nada yang benar (tidak fales bahasa kerennya… )
Key biasanya dilambangkan dengan tanda #(kres) untuk menaikkan nada dan tanda b(mol) untuk menurunkan nada. Tempo lagu tidak akan berubah walaupun nada lagu diubah.
Untuk menerapkan key pada lagu dengan menggunakan adobe audition, kita bisa memakai fitur strecth di bagian effects – time/pitch
Untuk menerapkan key pada lagu dengan menggunakan adobe audition, kita bisa memakai fitur strecth di bagian effects – time/pitch
Buka file lagu anda kemudian buka tab effects – time/pitch – strecth seperti gambar
Maka akan muncul kotak dialog ini. Untuk menaikkan nada lagu pilih saja preset raise pitch, untuk menurunkan nada, pilih lower pitch.
Tekan tombol preview untuk memainkan audionya. Sambil preview anda bisa coba menyanyikan lagunya, kalau dirasa sudah cocok, tinggal klik OK dan lagu akan di proses pitchnya…
1 komentar:
mau nanya dong kalau mau naik nada 1/2 berapa rasio nya 100 atau berapa ?
Posting Komentar